Senin, 21 Juli 2008

PEMROGRAMAN BAHASA C UNTUK MIKROKONTROLER ATMEGA8535 TOKO BUKU ONLINE HARDWARE

Kalatog Buku Online


HARDWARE ISBN 978-979-29-0209-9, Oleh M. Ary Heryanto, ST dan Ir Wisnu Adi P , 14x21 cm, 226 halaman / pages, Edisi Pertama tahun 2008, Harga Buku Rp. 43000

Rahasia keberhasilan suatu desain terletak pada keahlian seorang desainer dalam merancang dan membangun desain tersebut. Tidak terkecuali desain proyek elektronika. Anda mungkin berpikir bahwa dibutuhkan keahlian yang sangat tinggi untuk dapat mendesain, merancang dan membuat suatu proyek elektronika, khususnya mikrokontroler. Mulai saat ini singkirkan pikiran itu karena untuk mendesain, merancang, dan membuat suatu proyek elektronika bisa dilakukan tanpa keahlian yang sangat tinggi.

Melalui buku ini akan dijelaskan cara mendesain, merancang dan membuat proyek elektronik tingkat dasar dengan cara yang sangat sederhana dan mudah untuk dipahami. Mudah, karena tidak diperlukan pengetahuan tentang bahasa pemrograman assembly, tetapi cukup dengan bahasa C.

Bagaimana dengan desain hardwarenya ? Dalam hal ini akan dijelaskan desain hardware dengan menggunakan mikrokontroler AVR seri ATMEGA 8535. Mengapa ATMEGA 8535 ? karena ATMEGA 8535 memiliki arsitektur RISC 8 bit, dimana semua instruksi dikemas dalam kode 16 bit word dan sebagian instruksi dieksekusi dalam satu siklus clock. Dengan demikian jelas bahwa belajar mikrokontroler ATMEGA 8535 berbasis bahasa C dengan mudah dan cepat bukan lagi merupakan impian dan khayalan, tetapi merupakan suatu kenyataan.

Topik pembahasan dalam buku ini meliputi :

- Mikrokontroler ATMega8535, - Bahasa C dengan CodeVisionAVR, - Dasar input output, - Penampilan LCD, - Keypad, - ADC, - Interupsi, - Timer/Counter, - Komparator Analog, - EEPROM, - Komunikasi serial USART, - Penggerak Motor Stepper dan DC, Robot Light Follower,

Resensi Buku PEMROGRAMAN BAHASA C UNTUK MIKROKONTROLER ATMEGA8535 dicopy dari AndiPublisher.Com Jika Anda tertarik dengan buku Pemrograman Bahasa C untuk Mikrokontroler ATMEGA8535 silakan membeli di toko buku resmi terdekat, beli yang original ya... jangan yang bajakan apalagi ngopi Pemrograman Bahasa C untuk Mikrokontroler ATMEGA8535 kalo dana gak cukup mending pinjem diperpustakaan buku Pemrograman Bahasa C untuk Mikrokontroler ATMEGA8535